Translate/Terjemah

Minggu, 24 Juni 2012

Siapkah Anda Bergabung?

SMK Minqu Gumukmas yang berlokasi di Jalan Mayangan 3 Gumukmas Jember masih membutuhkan guru produktif prodi THP. Kalau Anda lulusan perguruan tinggi jurusan THP atau seseorang yang telah memiliki kompetensi dibidang pengolahan hasil pertanian dan berminat menjadi guru untuk mencerdaskan anak bangsa silahkan kirim lamaran ke alamat tersebut di atas atau bisa kirim via email: smkminqu@gmail.com. Jangan lupa konfirmasi ke no. 081559970968. Terima Kasih. Respon Anda kami tunggu secepatnya.

Senin, 11 Juni 2012

Sekilas SMK MINQU GUMUKMAS


A.  Profil Sekolah
Lokasi
SMK MINQU GUMUKMAS berkedudukan di Jalan Mayangan No. 3 Dusun Jatiagung, Desa Gumukmas, Kecamatan Gumukmas, Kabupaten Jember   Kode Pos 65168. Berada dalam lingkungan Pondok Pesantren “NGASHOR” Jatiagung. Terletak lebih kurang 45km dari pusat kota kabupaten Jember. MINQU adalah singkatan dari Min Qothrotul Ulum yang berarti dari setetes ilmu.

Sejarah singkat
Berdirinya SMK MINQU GUMUKMAS berawal dari tekad K.H. Nur Musthofa Hasyim Pengasuh Ponpes Ngashor yang lebih populer dengan sebutan Gus Mus sejak beberapa tahun yang lalu dan baru terealisasi sekarang pada tahun 2012. Berdirinya SMK ini bukan saja untuk meningkatkan mutu serta kualitas sumber daya manusia, disamping juga memasukkan nilai-nilai agama sebagai bekal dalam meniti kehidupan yang lebih lanjut sebab arus globalisasi saat ini bila tidak diimbangi dengan penanaman nilai agama dapat merusak moral bangsa terutama generasi muda. Maka melalui SMK pun dapat dijadikan sebagai media untuk berdakwah amar ma’ruf nahi munkar.

Visi
Terciptanya insan mandiri, kreatif, berakhlaqul karimah berlandaskan iman dan taqwa
Misi
  1. Memberikan bekal Life Skill kepada seluruh siswa
  2. Memberikan bekal kompetensi yang dapat diterapkan sebagai usaha mandiri
  3. Memberikan bimbingan peluang usaha diberbagai bidang pekerjaan
  4. Memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Proses Belajar Mengajar (PBM) dan Administrasi sekolah
  5. Mendorong terciptanya budaya mutu
  6. Menghasilkan produk unggulan
Program Studi Keahlian
Agribisnis Hasil Pertanian
Kompetensi Keahlian
Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian

Kepala Sekolah:
Drs. Muhammad Wahid Rosyidi
Wakil Kepala Sekolah
1.      WK1 (Kurikulum)  : Andik Isa Ansori, S.Pd.
2.      WK2 (Kesiswaan)  : Satria Indra Pambudi, S.Pd.
3.      WK3  (Humas/HI) :  Imam Syafi’i, S.Pd.
Ketua Program Keahlian
Rita Dwi Lestari, S.Pd.

Pegawai
Kepala TU       : Moh. Ja’far
Bendahara       : Miftahul Huda




Komite Sekolah
  1. Wiji Harnowo, S.Pd. (Ketua)
  2. Sukriyanto (Sekretaris)
  3. H. Kajat Fatoni, (Bendahara)

Guru
No
Nama
Mengajar
Ijz
Keterangan
1.
Drs. Muhammad Wahid Rosyidi
Ketrampilan Komputer, Kewirausahaan
S2*
Kepala Sekolah
2.
Budi Susilo, M.Pd.
Fisika, Kewirausahaan
S2

3.
Istiyar Tri Utomo, S.Pd.
Pendidikan Kewarganegaraan
S2*

4.
Ir. Laksono
Wirausaha, Agribisnis Tanaman Pangan
S1

5.
Imam Syafi’i, S.Pd.
Kewirausahaan dan BP
S1
WK 3 : Humas
6.
Abdul Rohim, M.Pd.I
PAI
S2

7.
Riyanto, M.Pd.
Kewirausahaan, Bahasa Indonesia
S2

8.
Siti Emiatun Nur Rohmah, S.Ag.
Seni Budaya, Agribisnis Pengolahan Hasil
S1

9.
Muallifah, S.Pd.
Biologi, Kimia
S1

10.
Rita Dwi Lestari, S.Pd.
Agribisnis Pengolahan Hasil
S1
Prodi: THP
11.
Andik Isa Ansori, S.Pd.
Ilmu Pengetahuan Sosial
S1
WK 1 : Kurikulum
12.
Ahmad Fauzi, S.Pd.
Matematika
S1

13.
Satria Indra Pambudi, S.Pd.
Penjaskes
S2*
WK 2 : Kesiswaan
14.
Yenik Vian Anggraeni, S.Pd.
Ekonomi,  Agibisnis Pengolahan Hasil
S1

15.
Futhatul Khoiriyah, S.Pd.
Bahasa Inggris, Agribisnis pengolahan Hasil
S1

Keterangan:  *)masih proses/menempuh

Target Lulusan:
1. Menghasilkan produk olahan unggulan yang layak jual
2. Menghasilkan produk pertanian yang berstandar nasional
3. Lulus UN 100%