Translate/Terjemah

Sabtu, 30 November 2013

Peduli Budaya Daerah, Karawitan OK

Sabtu, 30 November 2013 siswa-siswi SMK Minqu Gumukmas menampilkan kebolehannya mendendangkan lagu Sholawat dengan berkarawitan. Dalam acara ulang tahun ke-21 Sanggar Seni Laras Agung itu, beberapa siswa-siswi SMK Minqu berlaga di atas panggung besar menyuguhkan kemampuan memukul gamelan dan berdendang lagu sholawatan.

Dengan memakai seragam almamater merah-ungu mereka cukup cekatan menabuh alat musik karawitan tersebut. Beberapa penonton mengaku cukup kagum dan bangga dengan adanya anak-anak remaja yang tertarik dan berminat terhadap pengembangan budaya daerah.

Ini adalah salah satu kegiatan ekstra siswa SMK Minqu Gumukmas setelah beberapa hari sebelumnya tampil diacara hamlatul imtihan ponpes Ngashor dengan bazar aneka produk hasil karya mereka seperti ekstrak jahe, ladrang, abon cabe, aneka kripik, pupuk bokhashi. Sedangkan produk yang pernah dihasilkan dan masih dalam proses pengembangan seperti abon jantung pisang, eskstrak temu lawah, kopi mengkudu, pakan ternak, dan bio etanol.